Pengurus PGRI Sumbar Periode XXIII Resmi Dilantik - PGRI Sumatera Barat

Pengurus PGRI Sumbar Periode XXIII Resmi Dilantik

Share This

 


Pengurus PGRI Sumbar Periode XXIII  masa bakti 2024-2029 resmi dilantik oleh Drs. Darmalis, M.Pd atas nama Ketua Umum PB.PGRI  di ruang sidang Universitas PGRI Sumatera Barat, Sabtu 1 Feb 2025.

Pengurus yang dilantik tersebut adalah hasil pemilihan pada Konprov PGRI Sumbar pada 14-16 Desember 2024 lalu.

Dalam sambutannya, Darmalis menegaskan pentingnya peningkatan komunikasi dan kolaborasi antara PGRI provinsi dengan PGRI di kabupaten/kota guna memperkuat peran organisasi dalam memajukan pendidikan di Sumatera Barat.



"Kami ingin memastikan bahwa PGRI menjadi wadah yang lebih solid bagi seluruh guru di Sumatera Barat. Dengan komunikasi yang lebih baik, kita bisa menyuarakan aspirasi guru secara lebih efektif dan bersama-sama mencari solusi atas berbagai tantangan pendidikan," ujar Darmalis dalam sambutannya.



Beliau juga menyoroti perlunya sinergi antara PGRI dan pemerintah daerah dalam upaya meningkatkan kesejahteraan guru serta kualitas pembelajaran. "Kolaborasi yang kuat dengan seluruh pemangku kepentingan, baik di tingkat provinsi maupun kabupaten/kota, akan membantu kita menciptakan lingkungan pendidikan yang lebih baik dan bermutu," tambahnya.



Pelantikan pengurus PGRI Sumatera Barat ini dihadiri oleh berbagai pihak, termasuk perwakilan PGRI dari seluruh kabupaten dan kota di Sumbar. Para pengurus yang baru dilantik diharapkan mampu menjalankan tugas dengan penuh dedikasi dan komitmen untuk memperjuangkan hak serta meningkatkan kompetensi para guru.



Dengan semangat baru dan kepemimpinan yang kuat, Darmalis optimis bahwa PGRI Sumatera Barat akan semakin berdaya dalam memperjuangkan kepentingan guru serta memberikan kontribusi nyata bagi kemajuan dunia pendidikan di daerah ini.





Pages